Sering kita jumpai film animasi dan mungkin kita berfikir betapa sulit proses pembuatanya. Sebagai suatu wawasan tentang animasi, flash memberikan nuansa yang berbeda tentang animasi.
Pada flash animasi dibagi menjadi tiga yaitu frame by frame, tween, follow path. Animasi adalah suatu perubahan yang terjadi pada suatu objek pada waktu tertentu.
a. Animasi frame by frame
Pada animasi ini objek dibuat pada setiap frame meskipun sedikit lebih rumit, namun beberapa jeis animasi akan lebih menarik jika menggunakan teknik ini.
b. Animasi tween
Pada animasi tween anda cukup membuat objek pada frame awal dan frame akhir. Sedang frame diantaranya secara otomatis akan diisi oleh flash.
c. Animasi follow path
Animasi follow path adalah objek yang bergerak mengikuti lintasan yang telah ditentukan.
Berikut ini adalah contoh pembuatan animasi motion tween
- Buka halaman macromedia flash
- Pilih menu file – new
- Pada menu file pilih import lalu klik import to library
Tekan ctrl + L untuk membuka panel library
Perhatikan pada panel library muncul beberapa objek gambar yang telah diberi nama secara berurutan
- Drag symbol gambar yang ada pada panel library ke dalam area kerja
- Posisikan gambar dibagian kiri area kerja
- Klik kana pada frame ke-25 > pilih insert keyframe
- Klik kanan diantara frame 1-25, lalu pilih creat motion tween
- Klik kanan pada frame 25 > pilih insert keyframe
- Perhatikan perubahan pada frame
- Pada frame ke-25, drag gambar ke pojok kanan
0 komentar:
Post a Comment